Analisis Penyebab Delay Penyediaan Berkas Rekam Medis Rawat Jalan di Puskesmas Ubung

Penulis

  • Lalu Muhamad Amin Universitas Qamarul Huda Badaruddin
  • Nurul Hakmah UNIVERSITAS QAMARUL HUDA BADARUDDIN

Kata Kunci:

Puskesmas, Laman waktu penyediaan, Kinerja, Berkas Rekam Medis

Abstrak

Penyediaan berkas rekam medis rawat jalan pasien lama di Puskes ubung merupakan salah satu bentuk pelayanan yang diberikan kepada pasien. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan diketahui bahwa waktu penyediaan berkas rekam medis yang melebihi standar yang telah di tetapkanya itu sebanyak 17,70%. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor penyebab terjadinya lama penyediaan berkas rekam medis rawat jalan pasien lama berdasarkan faktor individu dan situasional yang kemudian akan di tentukan prioritas penyebab masalah utama dengan menggunakan metode Reinke. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Hasil penelitian yang di dapatkan oleh peneliti terkait lamanya waktu penyediaan rekam medis rawat jalan pasien lama yaitu pencarian rekam medis yang lama dikarenakan sikap petugas dalam menangani misfile belum maksimal, belum adanya pelatihan terkait rekam medis ,SOP pendaftaran kurang rinc itidak memuat standar waktu penyediaan rekam medis dan tidak adanya SOP pengembalian rekam medis, komputer yangs ering mengalami error dan tidak tersedianya tracer diruang penyimpanan. Menyikapi faktor-faktor tersebut maka perlu dilakukannya perbaikan dan sosialiasi SOP pendaftaran, mengajukan permohonan pengadaan map berkas rekam medis dan penggunan tracer, mengadakan pelatihan khususnya tentang rekam medis 2 atau 3 kali dalam setahun serta melakukan maintenance terhadap komputer minimal 1 kali dalam sebulan.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2022-06-01

Cara Mengutip

Amin, L. M., & Hakmah, N. (2022). Analisis Penyebab Delay Penyediaan Berkas Rekam Medis Rawat Jalan di Puskesmas Ubung . Perspektif Akademisi Indonesia, 3(1), 164 - 173. Diambil dari https://pusatjurnal.online/ojs/index.php/pai/article/view/148

Terbitan

Bagian

Original Article